Kamis, 27 Januari 2011

cara upload foto

Panduan Cara Upload Gambar di Blogger


Panduan cara upload gambar di blogger ini ditujukan bagi pemula yang bingung dari mana kita memperoleh sumber gambar dan bagaimana cara upload gambar ke postingan di blogger. Bila Anda menginginkan postingan Anda ada gambarnya, Anda bisa memperoleh gambar itu dari:

1. Koleksi pribadi
Simpan images / foto dari kamera / handphone ke file di hard disk komputer Anda.

2. Bila Anda tidak memiliki gambar koleksi pribadi, Anda bisa memperoleh gambar / images dari sumber gratis di internet. Beberapa situs penyedia gambar diantaranya adalah:
a. Google Images
b. Flickr - Photo sharing

Untuk Google images dan flickr, Anda tinggal search kata kunci untuk gambar yang Anda cari. Setelah ketemu gambar yang sesuai, klik kanan mouse, pilih "simpan gambar dengan nama". Beri nama gambar tersebut dan save di hard drive komputer Anda. Untuk Google images Anda dapat memperoleh ukuran gambar yang lebih besar dengan double klik gambar yang Anda cari, kemudian klik lihat gambar ukuran penuh. Pastikan gambar yang Anda pilih tidak ada hak ciptanya.

c. Amazon.com
Sebaiknya Anda mendaftar menjadi affiliate Amazon terlebih dahulu.
- Masuk ke https://affiliate-program.amazon.com/
- login dengan email address dan password Anda.
- Klik links & banners
- Klik add products links now
- Di kotak search pilih kategori produk apa yang Anda cari dan di bagian for masukkan kata kunci / keywords gambar yang Anda cari.
- Bila Anda sudah menemukan gambar yang sesuai, klik get links
- Klik images only (basic display)
- Simpan gambar tersebut di komputer Anda (klik kanan simpan gambar dengan nama, beri nama file untuk gambar tersebut). Bila Anda merasa gambar tersebut kurang besar ukurannya, double klik gambar tersebut. Akan terbuka jendela baru dan biasanya Anda bisa memperoleh gambar yang ukurannya lebih besar.
- Anda dapat menambahkan link kode URL affiate Amazon Anda pada gambar tersebut sehingga jika ada orang yang tertarik mengklik gambar tersebut dan terjadi pembelian, Anda bisa memperoleh komisi penjualan.

Cara Upload Gambar dari hard drive komputer ke postingan di blogger:
1. Klik gambar lukisan "tambah gambar" (di ikon blogger saat kita membuat postingan).
2. Akan terbuka jendela baru: Tambahkan gambar dari komputer Anda. Klik telusuri.
3. Cari file yang tadi Anda simpan di hard disk komputer Anda. Klik file tersebut.
4. Pilih tata letak, ukuran gambar, klik unggah gambar
5. Tunggu sampai ada tulisan Gambar Anda telah ditambahkan. Setelah mengklik "selesai" Anda bisa mengubah entri dan mempublikasikannya ke blog Anda. Klik selesai.
6. Anda bisa melihat gambar Anda muncul.
7. Agar teroptimasi secara SEO, klik edit HTML, pada alt="" isi di antara tanda petik tersebut dengan kata kunci / keywords yang ingin Anda optimasi yang mencerminkan gambar tersebut. Hal ini karena robot search engine tidak dapat membaca gambar.

Jika Anda merasa langkah tersebut terlalu rumit, Anda bisa memasang aplikasi Zemanta di blog Anda. Zemanta menyediakan gambar yang bisa Anda upload ke postingan Anda dengan 1 kali klik. Hanya sayangnya gambar yang tersedia di Zemanta terbatas atau tidak terlalu banyak variasi pilihannya. Dari segi variasi gambar, saya rasa gambar dari Google images yang paling menarik. Sedangkan gambar dari Amazon menarik karena kita bisa memanfaatkannya untuk sekalian jualan produk affiliasi. 

1 komentar: